1643844396-hasil-perhitungan-suara-pemilihan-ketua-dan-wakil-ketua-ii-osis-pilkosis-masa-bakti-20222023.png

Hasil Perhitungan Suara Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua II OSIS (PILKOSIS) Masa Bakti 2022/2023

Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMK Negeri 4 Kuningan sudah mendapatkan kepengurusan yang baru untuk Masa Bakti 2022/2023. Tepat setelah dilaksanakannya Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua II OSIS (PILKOSIS) pada hari Rabu, 2 Februari 2022. Setelah selesai sesi pemungutan suara yang dimulai pada pagi hari hingga siang hari dilanjutkan dengan penghitungan suara oleh Majelis Perwakilan Kelas (MPK) dan disaksikan oleh para pengurus MPK dan OSIS dalam proses penghitungan suara tersebut, untuk memastikan tidak adanya kecurangan yang dilakukan, karena pemilihan ini harus dilaksanakan secara Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur dan Adil (Luber Jurdil).

Setelah melewati suasana yang menegangkan saat proses penghitungan suara maka terpilih salah satu Calon Ketua, Wakil Ketua I dan Wakil Ketua II OSIS untuk Masa Bakti 2022/2023, yaitu dengan rincian perolehan suara dari masing-masing kandidat sebagai berikut:

CALON KETUA
1. Alma Rindia Deswina = 499 Suara 
2. Winaya Natasya= 286 Suara
3. Tesa Meliawati= 250 Suara

CALON WAKIL KETUA II
1. Azis Muhammad Maulana= 509 Suara
2. Riska Nabila= 160 Suara
3. Ariel Dwi Putra Mahesa= 344 Suara

Berdasarkan hasil suara yang diperoleh oleh masing-masing kandidat, dengan ini dihasilkan kepengurusan OSIS yang baru, yaitu:

  • Ketua OSIS: Alma Rindia Deswina
  • Wakil Ketua OSIS I: Winaya Natasya
  • Wakil Ketua OSIS II: Azis Muhammad Maulana

Selamattt kepada Alma telah memenangkan pemilihan ini dengan meraih suara terbanyak dari kandidat yang lain !!! Semoga Alma dan Naya serta Azis  bisa menjadi Ketua dan Wakil Ketua OSIS yang bertanggung jawab dan bisa bekerja sama dengan pengurus OSIS lainnya untuk mewujudkan dan menjalankan program OSIS masa bakti 2022/2023 dengan lebih baik lagi, dan dapat menjadi teladan atau contoh yang baik bagi siswa-siswi SMKN 4 Kuningan.