1618123037-pendidikan-kepemimpinan-remaja-masjid-pkrm-irma-daarul-hidayah-smkn-4-kuningan.jpg

Pendidikan Kepemimpinan Remaja Masjid (PKRM) IRMA Daarul Hidayah SMKN 4 Kuningan

IKATAN REMAJA MASJID (IRMA) Daarul Hidayah SMK Negeri 4 Kuningan menggelar Kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Remaja Masjid (PKRM) , kamis 08 April 2021, bertempat di ruangan kelas, kampus SMKN 4 kuningan.

Kegiatan PKRM ini di buka oleh Kepala Sekolah SMK Negeri 4 Kuningan di karenakan beliau dalam keadaan kurang sehat maka di wakilkan oleh wakasek bidang kesiswaan, yaitu Bapak Wawan Hermawan, S.Pd dalam sambutannya menyampaikan "Beralih nama yang sebelumnya Rohis menjadi IRMA karena khususnya provinsi Jawa Barat sepakat menjadi satu nama yaitu IKATAN REMAJA MASJID (IRMA), Irma Daarul hidayah SMKN 4 kuningan semoga bergantinya nama ini menjadi lebih meningkat signifikan lebih baik dalam setiap kegiatan, khususnya kegiatan ke Islaman".

Dalam pelatihan yang digelar IRMA Daarul Hidayah,  bekerja sama dengan koordinator Sekbid 1 , Kamis 08 April 2021, yang di ikuti 19 peserta dan 11 panitia. Seluruh peserta dan panitia remaja masjid diberikan sejumlah materi di antaranya,  Sejarah IRMA, Manajemen Masjid, Wawasan Keislaman dan Wawasan Kebangsaan.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan  masing-masing peserta kepada Allah SWT, Meningkatkan ukhuwah islamiyah, Meningkatkan kemampuan dan pengetahuan dalam berorganisasi khususnya IRMA. Menciptakan kader-kader islam yang siap mengampu IRMA SMKN 4 KUNINGAN  dengan segala program-programnya, dan mensyiarkan Islam melalui dakwah. Sekaligus menyusun Kepengurusan IRMA DAARUL HIDAYAH periode 2021-2022.

Program Kerja yang sedang di rencanakan IRMA Daarul hidayah salah satunya yaitu, Tahfidz dan Tahsin, seluruh siswa khususnya IRMA harus mampu membaca dan menghafal Al-Qur'an.

"Target pengurus IRMA Daarul Hidayah Tahsin dan Tahfidz Al' qur'an juz 30 dalam satu tahun kepengurusan dan seluruh siswa/i  SMK Negeri 4 Kuningan Minimal 13 surat" ujar Bapak Maman Lukmanul Hakim S.Pd.